SEKILAS INFO
10-02-2025
  • 7 bulan yang lalu / Selamat Datang di Website SMP Negeri 1 Membalong
  • 7 bulan yang lalu / Informasi PPDB SMP Negeri 1 Membalong Tahun Ajaran 2024/2025
12
Okt 2021
0
CPNS SMPN 1 Membalong Melakukan Uji Akhir Pelatihan Dasar

Selasa, 12 Oktober 2021,Hijriyah Mega Lestari, S.Pd pada hari ini melakukan Uji Akhir Pelatihan Dasar (Latsar), Calon Guru IPA Ahli Pertama yang bertugas di SMPN 1 Membalong ini  mengambil judul Aktualisasi yaitu “Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPA pada peserta didik kelas VIII Semester 1 SMP Negeri 1 Membalong dengan Menggunakan Model Pembelajaran Siklus (Learning Cycle) 5e Tahun Pelajaran 2020/2021″. Dengan penggunaan model siklus 5e tersebut, diharapkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran IPA.

Pada Uji Akhir Pelatihan dasar ini, Hijriyah Mega Lestari,S.Pd (Mega) di dampingi oleh Kepala Sekolah Bapak Andri Faisal, S.Pd selaku mentor, dan Coach Dra. Enny Habibah.

Sesuai dengan Peraturan Lembaga Administrasi Negara (LAN) Nomor 1 Tahun 2021, penyelenggaraan Pelatihan Dasar CPNS bertujuan untuk membentuk PNS profesional yang dibentuk oleh sikap dan perilaku disiplin PNS, nilai-nilai dasar PNS, kedudukan dan peran PNS dalam NKRI, serta menguasai kompetensi teknis bidang tugas, sehingga mampu melaksanakan tugas dan perannya secara profesional sebagai pelayan masyarakat.

 

Data Sekolah

SMP Negeri 1 Membalong

NPSN : 10900422

Jl. Ahmad Yani Membalong
KEC. Membalong
KAB. Belitung
PROV. Kepulauan Bangka Belitung
KODE POS 33452

Agenda

Pengunjung

  • 0
  • 8
  • 8
  • 2.292
  • 21.592
  • 10.792

Lokasi Sekolah