SEKILAS INFO
22-03-2025
  • 9 bulan yang lalu / Selamat Datang di Website SMP Negeri 1 Membalong
  • 9 bulan yang lalu / Informasi PPDB SMP Negeri 1 Membalong Tahun Ajaran 2024/2025
20
Jun 2024
0
Rapat Penetapan Kelulusan Kelas IX TP. 2023/2024
Membalong – Kamis, 6 Juni 2024. Dalam rangka mempersipkan pengumuman kelulusan yang akan dilaksanakan pada Senin, 10 Juni 2024 nanti, SMPN 1 Membalong melaksanakan musyawarah kelulusan Kelas IX TP. 2023/2024.
Kegiatan ini dilaksanakan di ruang guru SMPN 1 Membalong yang dihadiri oleh seluruh dewan guru dan TAS. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala SMPN 1 Membalong , yaitu bapak Andri Faisal, S.Pd.. Beliau menegaskan bahwa keputusan kelulusan siswa ditetapkan berdasarkan acuan surat edaran Disdikbud Belitung.
Dalam rapat ini diputuskan bahwa seluruh siswa kelas 9 tahun ajaran 2023/2024 berjumlah 97 orang dengan rincian kelas 9a (25), kelas 9b(24), kelas 9c(24) dan kelas 9d (24) ditetapkan lulus .
Beliau berharap semoga hasil yang didapat dalam rapat ketetapan kelulusan Kelas IX TP. 2023/2024 ini merupakan keputusan yang terbaik untuk para peserta didik.
Penulis: Anggia Anggriani, S.Pd.
Dokumentasi: Arif Try Haryadi,S.Pd.

Data Sekolah

SMP Negeri 1 Membalong

NPSN : 10900422

Jl. Ahmad Yani Membalong
KEC. Membalong
KAB. Belitung
PROV. Kepulauan Bangka Belitung
KODE POS 33452

Agenda

Pengunjung

  • 0
  • 4
  • 3
  • 1.757
  • 24.241
  • 11.948

Lokasi Sekolah