
Jumat, 28 Januari 2022
Mengawali aktivitas pagi guru dan peserta didik SMP Negeri 1 Membalong Kabupaten Belitung, berlangsung kegiatan Apel pagi dipimpin oleh Bapak Isa Kencana,S.Pd. selaku waka kesiswaan. Dalam apel tersebut disampaikan pentingnya menjaga imunitas tubuh ditengah masa new normal pandemi covid 19 dimana terdapat varian baru dari Jenis Covid 19. Untuk itu upaya mengantisipasi hal tersebut diharapkan seluruh warga SMP N 1 Membalong untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan diantaranya wajib menggunakan masker, tetap menjaga jarak, mencuci tangan di tempat yang telah disediakan, dan pengecekan suhu tubuh masing-masing warga sekola. Kegiatan lain yaitu dengan melaksanakan senam sehat selama 30 menit sebelum kegiatan pembelajaran.
Kegiatan senam sendiri dipimpin oleh Diovano Ellanzo, S.Pd. dan Muhanda, S.Pd. selaku guru penjasorkes. Adapun gerakan-gerakan dalam senam itu sendiri dibuat secara simpel namun tetap memuat 3 kaidah gerakan utama dalam senam, yakni gerakan pemanasan, gerakan inti, dan gerakan pendinginan.
Kegiatan ini bertujuan sebagai upaya menjaga kebugaran tubuh di masa pandemi serta sebagai bentuk refreshing dalam melaksanakan kegiatan belajar-mengajar di Sekolah. Para peserta didik juga diharapkan untuk mengikuti gerakan senam dengan semangat sebagai bahan refreshing agar tidak penat dengan aktivitas belajar di dalam kelas.
Kegiatan senam ini rencananya akan diadakan satukali sebulan, pada minggu ke-4. Dalam pelaksanaan senam, para guru dan peserta didik tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, antara lain tetap menjaga jarak dan mengenakan masker.
Ditulis oleh: Anggia Anggriani, S.Pd